Cara Membersihkan Registry IDM – Kegiatan download mendownload melalui software andalan internet download manager tentunya tidak akan selamanya berjalan normal, terkadang muncul masalah tertentu yang mengharuskan diri ini untuk mengakhirinya secara paksa.
Termasuk juga di registry idm, untuk menghapus file registry IDM kalian harus memakai software Ccleaner versi terbaru. Walaupun kalian sudah menguninstal software IDM melalui control panel, tetapi tidak menutup kemungkinan file registry ini akan tetap utuh ditempatnya.
Jadi memang harus bener-bener tahu trik jitu untuk menghilangkannya secara menyeluruh sampai ke folder atau file yang berada di dasar komputer atau ke akar-akarnya. Bagaimana caranya? Silahkan baca caranya dibawah ini sampai selesai ya.
Cara Membersihkan Registry IDM dengan Mudah
- Pertama, silahkan untuk download software ccleaner lewat link ini.
- Kemudian instal sampai selesai dan buka softwarenya
- Setelah itu pilih Registry seperti gambar dibawah ini
- Lalu pilih Scan For Issues
- Kemudian akan muncul banyak sekali file registry dan pilih saja Fix Selected Issues
- Setelah itu akan muncul Backup the Registry silahkan pilih No
- Tunggu prosesnya sampai selesai
Mungkin itulah yang bisa kami sampaikan terkait dengan cara membersihkan registry idm dengan hanya mengandalan software ccleaner saja. Namun jika ditemukan kegagalan silahkan berikan masukan melalui komentar dibawah ya agar kami bisa memperbaikinya. Sekian dan terimakasih.